Bandung kg hujan terus.. bikin sup pedas sea food yuu.. segeerr.. hayuuk cobaiin . . Resep Sup pedas sea food Source catatan nina Bahan : 1 liter kaldu udang 3 batang serai, memarkan 3 cm jahe, memarkan 5 lembar daun jeruk 2 jeruk nipis, ambil airnya (bisa ditambah atau dikurangi ya) 3 daun ketumbar iris halus 7 cabe rawit garam, merica bubuk dan gula secukupnya 300 gr udang, kupas kulitnya, lepaskan bagian kepalanya, tapi jangan dibuang ya 200 gr cumi-cumi, bersihkan tinta dan kulitnya, potong-potong 200 gr fillet ayam, potong dadu minyak untuk menumis Bumbu Halus : 5 siung bawang putih 5 cabe merah besar
Cara Membuat Sup pedas sea food : Cuci
bersih kulit dan kepala udang, rebus dalam 1,5 liter sampai mendidih,
saring dan ambil 1 liter air kaldu udang, sisihkan. Panaskan minyak,
tumis bumbu halus hingga harum, masukkan serai, daun jeruk dan jahe.
Aduk rata. Masukkan udang, masak sebentar hingga berubah warna. Tuang
air kaldu udang, masukkan cumi dan fillet ayam. Bumbui dengan garam,
merica bubuk dan gula. Masukkan cabe rawit. Masak hingga mendidih dan
bahan-bahan isian matang. Test rasa. Sesaat sebelum diangkat, masukkan
air jeruk nipis dan daun ketumbar. Angkat dan sajikan hangat.
0 Response to "Resep Membuat Sup pedas sea food "