Asslamualaikum buntik, bunter dan bunsay...
kiki emotikon
Baru aja slesai bikin AGAR-AGAR SANTAN GULA MERAH niii...
Resep paling gampang bikinnya...
Bahan AGAR-AGAR SANTAN GULA MERAH :
- 2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
- 200 gr gula merah ( disisir halus )
- 1 liter santan kelapa
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 1/2 sendok teh garam dapur halus
- 100 ml air
Cara Membuat Agar agar Santan Gula Merah :
- Rebus gula merah dengan air sampai gula benar-benar larut, angkat
- Saring gula merah dengan menggunakan sarIngan sambil dimasukkan kedalam
panci
- Masukkan semua bahan lainnya kedalam panci
- Aduk-aduk terlebih dahulu sebelum direbus sampai tercampur rata supaya
tidak menggumpal
- Rebus semua bahan diatas api sedang sampai mendidih sambil diaduk-aduk
supaya santan tidak pecah
- Tuang rebusan agar-agar kedalam loyang lalu diamkan sampai dingin dan
beku
- Bisa juga di tuang ke cup agar-agar ta bunsay
- Agar-agar lalu siap untuk disajikan
Demikianlah Resep Membuat Agar Agar Santan Gula Merah, semoga bermanfaat.
0 Response to "Resep Cara Membuat AGAR-AGAR SANTAN GULA MERAH"