Masiih olahan dari singkong, yang sebagian dibikin
talam kemarin, sebagian lagi dibikin comro, comro tu artinya oncom dijero 😁
aka ada oncom di dalem, hehe.. Comro
By: corygrahani
Resep Comro :
300 gr singkong parut, peras airnya
100 gr kelapa parut
3 siung bawput, haluskan
½ sdt ketumbar bubuk
1 batang daun bawang, iris halus.
Garam, kaldu bubuk secukupnya
Isian Comro :
1 potong oncom, tumbuk kasar
4 siung bawput, haluskan
5 buah cawit, haluskan (sesuai selera)
1 sdm minyak goreng
200 ml air
1 batang daun bawang, iris
1 genggam kemangi
Gula garam kaldu bubuk secukupnya
Cara buat isian Comro :
Masak semua bahan, kecuali daun bawang dan daun
kemangi, masak sampai air surut, masukan daun bawang dan kemangi, aduk rata
matikan api.
Cara buat adonan singkong
Campurkan semua bahan, aduk rata. Ambil kurleb 50 gr
adonan, pipihkan, beri isian, bulatkan. Lakukan sampai semua bahan habis.
Goreng dengan api kecil sampai kekuningan. Angkat tiriskan. Ready to serve
0 Response to "Resep Membuat Comro"