Masakan Terbaru

RESEP DAN CARA MEMBUAT SAMBAL CUMI PETAI

Assalamu'alaykum
Bagi yang suka masakan pedas, makan tanpa sambal, bagai sayur tanpa garam ya😀 ini sambel yg sering sy masak di rumah, sambal cumi petai. Saya selalu suka pakai cumi yg fresh bukan cumi asin, krn rasanya lbh enak, gurih dan cumi nya lembut. Yuk yang mau coba ini resepnya
RESEP SAMBAL CUMI PETAI
Bahan:
250 gr cumi segar
1 buah jeruk nipis
1 papan petai
2 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris kecil
1 buah jeruk limau
Sejumput gula merah, gula pasir
1 sdt garam
Bahan yg di haluskan :
3 cabai merah besar
15 cabai keriting
15 cabai rawit
1 buah tomat ukuran besar
7 bawang merah
3 bawang putih
1 kotak kecil terasi bakar merk abc

 
Cara membuat SAMBAL CUMI PETAI :
1. Cuci bersih cumi, buang tintanya, lumuri dg jeruk nipis, dan diamkan selama 15 menit. Lalu cuci bersih, potong cumi sesuai selera dan tiriskan sampai kering
2. Kupas petai, cuci bersih
3. Tumis bumbu halus sampai mengeluarkan minyak, lalu masukkan petai, gulmer, gulpas, garam, cumi dan daun jeruk aduk rata
4. Terakhir masukkan cumi, aduk rata kembali. Jangan masak cumi lebih dari 3 menit biar tidak alot/liat. Koreksi rasa, siap disajikan

0 Response to "RESEP DAN CARA MEMBUAT SAMBAL CUMI PETAI "